search anything


You must enter at least 3 characters when searching...
...
Icon Close Hayyu Syar'i
hayyu syar'i Pentingnya Love Language untuk Komunikasi dengan Pasangan
keluarga // 24 Agustus 2023
Pentingnya Love Language untuk Komunikasi dengan
pasangan

Apa kamu pernah merasa kurang dicintai oleh pasangan karena dia tidak pernah bilang "aku sayang kamu"? Bukan berarti suami/ istrimu sama sekali tidak menyayangimu, kok! Justru, mungkin saja dia pernah menunjukkannya lewat hal-hal lain, misalnya menawarkan bantuan atau memberimu hadiah.

Itulah contoh perbedaan love language dalam hubungan.  Ada banyak cara pasangan dalam mengungkapkan perasaan sayang atau cintanya. Apa saja?


1. Words of affirmation
Words of affirmation mungkin adalah salah satu bentuk love language yang sangat umum. Pasalnya, cara ini diungkapkan melalui kata-kata langsung. Contohnya seperti ungkapan cinta secara literal, “Aku cinta kamu” atau “aku sayang kamu”. Bisa juga diungkapkan dalam bentuk pujian, seperti, “kamu cantik”, “aku bangga sama kamu”. 

2. Physical touch
Sama dengan ungkapannya, pasangan yang suka melakukan sentuhan fisik berarti dia cenderung termasuk dalam physical touch person. Dengan melakukan kontak fisik, mereka merasa hubungan dengan pasangan akan terasa semakin dekat. Contoh-contoh ungkapan sayang lewat physical touch bisa melalui pelukan atau kontak fisik ringan seperti bergandengan tangan juga termasuk loh. 

3. Giving gifts
Nah, salah satu wujud love language satu ini agak berbeda dengan yang lain karena perlu modal. Namun, untuk pasangan yang memang punya preferensi ungkapan sayang lewat giving gifts, maka uang bukanlah hal berat untuk orang tersayang. 

Contoh ungkapan sayangnya bisa dengan memberikan hadiah-hadiah kesukaan istri atau suami. Kalau pasangan lain hanya memberikan hadiah di hari-hari spesial seperti ulang tahun atau anniversary, berbeda halnya dengan pasangan ini. Mereka biasanya juga sering memberikan hadiah ke pasangan di waktu-waktu random , loh!

4. Acts of service
Mungkin kamu sering lihat di drama Korea kalau pemeran utamanya memiliki sikap yang sangat gentle kepada pasangannya. Nah, itu salah satu contoh ungkapan sayang yang bisa dikategorikan sebagai acts of service. Apa saja contoh-contohnya? 

Mulai dari memasakkan makanan, membantu mengurus anak, membawakan barang belanjaan, dan banyak lagi. Mungkin bagi sebagian orang hal ini terlihat sederhana. Padahal, ungkapan cinta yang seperti ini sejujurnya sangat berarti karena pasangan akan merasa lebih dihargai. 

5. Quality time
Orang–orang dengan love language quality time hanya membutuhkan ungkapan cinta yang sangat sederhana. Cukup dengan waktu dari pasangannya. Contohnya, kamu hanya perlu menghabiskan waktu berdua dengannya, seperti nonton bareng, dinner berdua, dan lain-lain. Cukup mudah, kan? 

Pemahaman soal love language memang cukup penting. Namun, nggak sedikit orang yang masih saja abai terhadap hal tersebut. Padahal, itu adalah cara terbaik untuk menghadapi dinamika hubungan loh. Buat para suami yang ingin mengungkapkan rasa sayang pada istri bisa dilakukan lewat giving gifts dengan memberikan produk kecantikan seperti skincare dan make up. Atau quality time dengan ajak pasanganmu ke Hayyu.